Resep praktis brokoli saus tiram
Resep Brokoli Saus Tiram - Tepung sagu - Membuat masakan ini bisa dikatakan mudah jika kita tau cara yang tepat. Memasak brokoli tidak boleh terlalu matang agar tetap segar dan memiliki vitamin yang baik untuk tubuh.
![]() |
Gambar ilustrasi : Brokoli saus tiram |
Tidak berbeda dengan membuat kue lapis, membuat brokoli saus tiram juga memerlukan bahan yang harus disiapkan terlebih dahulu. Dan bahan-bahan itu adalah sebagai berikut :
Baca juga : Resep gulai nangka khas padang
Bahan :
- Brokoli 300 gr, petik perkuntum, rebus matang, tiriskan
- Cumi 2 buah, bersihkan, belah melebar, kerat-kerat dan potong
- Jamur shitake segar 100 gr, potong 4 bagian
- Bawang putih 2 siung, cincang kasar
- Bawang bombay 1/2 buah, iris panjang lebar
- Saus tiram 2 sendok makan
- Garam 1/4 sendok teh
- Merica bubuk 1/4 sendok teh
- Gula pasir 1/2 sendok teh
- Air 150 ml
- Maizena 1 sendok teh, larutkan dengan air 1 sendok teh
- Minyak secukupnya
- Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga wangi dengan minyak panas. Tambahkan cumi dan aduk sampai berubah warna
- Masukkan jamur, aduk merata. Tambahkan saus tiram, garam, merica bubuk, gula pasir. Dan aduk merata
- Tambahkan brokoli, aduk sampai setengah layu
- Tuang air, biarkan sampai matang. Kentalkan dengan larutan maizena dan aduk merata.
- Siram keatas brokoli.