Rahasia resep kue bolu pandan kelapa kukus

Resep kue bolu pandan kelapa kukus - Tepung sagu - Kue bolu adalah salah satu jenis kue yang cukup terkenal dinusantara, jenis jenis kue bolu yang enak juga sangat beragam, dan salah satunya adalah kue bolu pandan kelapa, selain enak untuk membuat kue bolu pandan kelapa juga cukup mudah.
Rahasia resep kue bolu pandan kelapa kukus
Gambar ilustrasi : Bolu pandan kelapa kukus
Baiklah langsung saja mari kita mulai pembahasan tentang bagai mana cara membuat kue bolu pandan kelapa yang enak dan praktis.

Baca juga : Rahasia membuat bakso goreng enak

Bahan-bahan :
  • Telur 2 butir
  • Gula pasir 100 gram
  • Sp 1 sendok teh
  • Tepung terigu 100 gram
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Air kelapa 150 mil
  • Ampas kelapa muda diambil dari 1/4 buah buah
  • Daun pandan wangi 5 lembar
  • Pewarna makanan hijau secukupnya
Cara membuat :
  1. Daun pandan cuci bersih lalu potong-potong, kemudian blender bersama dengan air kelapa sampai halus, peras saring ambil airnya 120 mil, lalu tambahkan garam, sisihkan.
  2. Telur, gula, sp aduk menggunakan mixer sampai berwarna putih.
  3. Tambahkan tepung terigu, dan air daun pandan yang sudah diperas secara bergantian sambil diaduk-aduk, lalu tambahkan pewarna makanan hijau secukupnya.
  4. Tambahkan ampas kelapa kedalam adonan, lalu aduk kembali sampai benar-benar tercampur rata.
  5. Tuangkan adonan kedalam cetakan plastik kecil, yang sebelumnya sudah diolesi mentega atau minyak.
  6. Kukus selama kurang lebih 10 menit atau sampai matang dengan api sedang.
  7. Angkat keluarkan dari cetakan
  8. Hidangkan kue bolu pandan kelapa siap untuk dinikmati
Demikianlah pembahasan kita kali ini tentang resep kue bolu pandan kelapa yang enak dan praktis, selamat mencoba semoga berhasil mendapatkan kue bolu pandan kelapa yang enak seperti yang anda harapkan.

Popular posts from this blog

Resep kerang saus padang sederhana

Resep sponge cake sederhana lembut

Rahasia resep bistik jawa lengkap anti gagal