Resep prakits lumpia basah gurih

Resep lumpia basah - Tepung sagu - Lumpia adalah salah satu jenis makanan khas bandung, karena ia biasanya sangat mudah didapatkan disana, namun kini kita tidak perlu lagi pergi kebandung untuk mencicipinya karena kita dapat membuatnya sendiri dirumah.
Resep lumpia basah
Gambar ilustrasi : Lumpia basah
Penasaran ingin mencoba untuk membuat lumpia basah yang enak, berikut ini adalah panduan lengkap tentang cara membuat lumpia basah.

Baca juga : Resep acar kuning

Bahan-bahan :
  • Tauge 1/4 kg
  • Kulit lumpia 5 lembar
  • Telur ayam 2 butir
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
Bahan bumbu :
  • Bawang putih 4 siung, potong kasar
  • Cabe rawit 3 buah, haluskan.
Bahan perekat :
  • Tepung kanji 1 sendok makan
  • Gula merah 1/2 ons
  • Air 125 mil
Bahan campuran :
  • Bengkuang 1/2 kg, kupas lalu iris memanjang
  • Gula merah 1/2 gram
  • Air 100 mil
Cara membuat lumpia basah :
  1. Bahan perekat campur menjadi satu aduk perlahan sampai mengental.
  2. Gula dan air bahan perekat rebus sampai gulanya larut kemudian saring lalu masakan kembali bersama dengan bengkuang sampai airnya habis dan bengkuang berubah warna kecoklatan.
  3. Bahan bumbu tumis hingga harum, tambahkan telur ayam, aduk hingga rata, lalu tambahkan tauge masak terus hingga tauge layu, tambahakan garam secukupnya cicipi jika sudah pas angkat sisihkan.
  4. Siapkan piring letakkan kulit lumpia diatasnya, berikan bahan perekat, lalu masukkan bengkuang dan tauge yang sudah ditumis, kemudian lipat sisi kanan dan kirinya kemudian gulung.
  5. Sajikan selagi hangat lumpia basah siap dinikmati.
Demikianlah pembahasan kita kali ini tentang resep lumpia basah, selamat mencoba semoga berhasil mendapatkan lumpia basah yang enak dan praktis.

Popular posts from this blog

Resep kerang saus padang sederhana

Resep sponge cake sederhana lembut

Rahasia resep bistik jawa lengkap anti gagal