Cara praktis membuat dadar gulung isi coklat

Cara praktis membuat dadar gulung isi coklat - Tepung sagu - Dadar gulung adalah salah satu jenis kue yang sangat nikmat untuk disantap setiap hari, baik itu dijadikan sebagai kue untuk menjamu tamu ataupun dijadikan sebagai cemilan saat santai.
Cara praktis membuat dadar gulung isi coklat
Gambar ilustrasi : Dadar gulung isi coklat
Cara membuat kue dadar gulung isi coklat juga tidak terlalu mudah, penasaran ingin mencobanya, berikut ini adalah panduan lengkapnya.


Bahan :
  • Tepung terigu 150 gram
  • Garam secukupnya
  • Telur 1 butir
  • Gula vanili 1 sendok teh
  • Susu cair 400 mil
  • Margarin 1 sendok makan, lelehkan.
Bahan isi :
  • Susu cair 175 mil
  • Gula pasir 25 gram
  • Coklat bubuk 1 sendok makan
  • Dark cooking chochlate 50 gram, potong kasar
  • Garam secukupnya
  • Telur 1 butir, ambil kuningnya
  • Tepung maisena 2 sendok makan, larutkan kental.
Cara membuat dadar gulung isi coklat :
Kulit luar
  1. Tepung terigu, garam, telur, gula vanili, susu dan margarin, campur menjadi satu, uleni adonan sampai tercampur rata, jika masih terlalu kental campur air secukupnya.
  2. Panaskan wajan, tuangkan adonan luar, buat dadar yang tipis, sampain setengah matang angkat sisihkan, lakukan terus sampai adonan habis.
  3. Ambil selembar dadar, lalu isi dengan bahan isi, kemudian lipat sisi kanan dan kiri kemudian gulung.
  4. Kukus dadar gulung sampai matang.
Membuat isi
Semua bahan isi masukkan kedalam wadah lalu campur menjadi satu sampai rata dan kental.
Demikianlah pembahasan kita kali ini tentang resep dadar gulung isi coklat selamat mencoba, semoga berhasil mendapatkan dadar gulung yang enak.

Popular posts from this blog

Resep kerang saus padang sederhana

Resep sponge cake sederhana lembut

Rahasia resep bistik jawa lengkap anti gagal