Resep kue lapis tepung beras lembut

Resep Kueh Lapis Tepung Beras - Tepung Sagu - Kue lapis tepung beras sangat enak dan lembut bila kita tau cara yang benar untuk membuatnya. Nah saat ini Admin akan memberikan cara yang bisa dilakukan untuk membuat Kueh lapis tepung beras yang bisa anda coba didapur anda. Dan cara yang harus dilakukan itu akan segera anda ketahui.
Resep kue lapis tepung beras lembut
Gambar ilustrasi : Kue lapis tepung beras
Membuat kueh lapis tepung beras tentu membutuhkan bahan-bahan nya terlebih dahulu. Dan Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membut kueh lapis tepung beras ini tentu tidak sama dengan kue kering kastengel. Baiklah langsung saja kita siapkan bahan-bahan yang dibutuhkannya.
Baca juga : Resep es pepaya susu segar
Bahan :
  • Tepung beras 300 gr
  • Tepung kanji 150 gr
  • Santan kental 800 ml
  • Garam 1 sendok teh
  • Daun pandan 2 lembar, ikat
  • Gula pasir 350 gr
  • Margarin 1 1/2 sendok makan
  • Pewarna makanan kuning muda secukupnya
  • Pewarna makanan hijau secukupnya
  • Pewarna makanan cokelat secukupnya
Cara membuatnya adalah sebagai berikut :
  1. Masak santan juga garam dan daun pandan. Aduk sampai merata dan tunggu sampai mendidih. Angkat dan saring.
  2. Lalu panaskan kembali dengan api kecil, masukkan gula pasir dan margarin. Aduk terus sampai gula larut. Angkat
  3. Campurkan jadi satu tepung berat dan tepung kanji
  4. Tuang santan hangat tadi kedalamnya, Aduk sampai menjadi adonan kueh lapis yang licin. Bagi adonan menjadi 3 bagian untuk pewarna
  5. Berilah dua tetes pewarna yang berbeda pada setiap adonan kueh yang telah dibagi dan aduk merata.
  6. Ambil loyang yang sudah diolesi minyak goreng dan tuang kira-kira 100 ml adonan kuning muda dan kukus 10 menit.
  7. Lalu lanjutkan dengan adonan hijau dan cokelat. Kukus lagi selama 30 menit, angkat dan biarkan dingin.
  8. Warna bisa diganti sesuai selera atau variasi yang diinginkan.
Demikianlah cara yang bisa dilakuakn untuk membuat kueh lapis tepung beras yang enak dan lembut. Over all, selamaat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.

Popular posts from this blog

Resep kerang saus padang sederhana

Resep sponge cake sederhana lembut

Rahasia resep bistik jawa lengkap anti gagal