Rahasia resep kue havermut kismis renyah

Resep Kue Havermut Kismis - Tepung Sagu - Kue havermut kismis memang sangat enak dinikmati bersama disaat santai maupun disaat kesibukan kerja, bahkan sambil belajar juga bisa anda nikmati bersama segelas Es Teler yang segar, tentu akan membuat cita rasa kue havermut kismis menjadi semakin enak.
Rahasia resep kue havermut kismis renyah
Gambar ilustrasi : Havermut kismis
Selain memiliki rasa yang enak untuk membuat kue havermut kismis juga tidaklah terlalu sulit, bahan-bahan yang dibutuhkan cukup mudah untuk didapatkan, baiklah langsung saja mari kita mulai pembahasan tentang cara memubat kue havermut kismis.

Baca juga : Resep bubur ayam istimewa
Bahan :
  • 200 gr margarin
  • 200 gr gula palem
  • 2 butir telur
  • 3 sendok makan air lemon/jeruk
  • 275 gr tepung terigu, ayak
  • 1 sendok teh soda kueh
  • Seperempat sedok makan garam
  • 100 Havermounth
  • 150 gr kismis
  • 150 gr kenari cincang kasar
Cara membuatnya :
  1. Kocok telur dan gula sampai lembut, masukkan telur dan air jeruk nipis, kocok lagi sampai tercampur
  2. Masukkan tepung terigu, soda kueh dan garam yang sebelumnya telah diayak, aduk merata. tambahkan havermounth kismis dan kenari, aduk sampai merata.
  3. Ambil tiap kali 0,5 - 1 sendok adonan, letakkan pada loyang dialasi kertas tanpa diolesi margarin, beri jarak kurang lebih 3 cm
  4. Panggang sampai matang dan berwarna kecokelatan, dingingkan
  5. Kueh havermouth kismis siap untuk dinikmati.
Demikianlah cara yang bisa dilakukan untuk membuat kue havermut kismis yang enak. Over all, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terimakasih.

Popular posts from this blog

Resep kerang saus padang sederhana

Resep sponge cake sederhana lembut

Rahasia resep bistik jawa lengkap anti gagal