Rahasia resep kue brownies coklat praktis

Resep kue brownies coklat - Tepung sagu - Kue brownis coklat sangat nikmat untuk disantap setiap hari, baik itu dikonsumsi saat santai sebagai teman minum teh sore hari, kue brownies juga cocok untuk dijadikan sebagai kue untuk menjamu tamu terhormat.
Resep kue brownis coklat
Gambar ilustrasi : Kue brownis coklat
Cara membuat kue brownies juga tidak terlalu sulit bahan-bahannya cukup mudah untuk didapatkan. Baiklah langsung saja mari kita bahas bagai mana cara membuat kue brownies.

Bahan-bahan :
  • Tepung terigu 200 gram
  • Telur 6 butir
  • Mentage 300 gram (cairkan)
  • Bubuk coklat 50 gram
  • Coklat balok 150 gram (cairkan)
  • Bubuk gula 200 gram
  • Sp 1/2 sendok teh
  • Baking powder 1/2 sendok teh
Cara membuat kue brownies coklat :
  1. Telur, gula dan sp mixer hingga mengembang dan warnanya berubah menjadi putih waktu yang dibutuhkan kira-kira 15 menit.
  2. Tambahkan bubuk coklat, tepung terigu dan juga baking powder, mixer terus secara perlahan supaya tercampur rata.
  3. Tambahkan mentega aduk manual (jangan gunakan mixer)
  4. Tambahkan coklat yang sudah dicairkan, aduk perlahan supaya tercampur rata kemudian masukkan kedalam loyang, lalu kukus selama 20 menit atau sampai matang.
  5. Angkat, lalu potong sesuai keinginan, kue brownies coklat siap untuk disajikan.
Demikianlah pembahasan kita kali ini tentang resep kue brownies coklat enak selamat mencoba semoga berhasil.

Popular posts from this blog

Resep kerang saus padang sederhana

Resep sponge cake sederhana lembut

Rahasia resep bistik jawa lengkap anti gagal